Selasa, 15 Maret 2016

Cara Membuat Baterai Dari Kentang

Cara Membuat Baterai Dari Kentang

Assalamu'alaikum wr wb....
Guys.. ketemu lagi nih dengan StreetWalker's hater..
Pada edisi kali ini saya mau kasih info Cara membuat Batu baterai dari kentang..
Waah.. Kok bisa ya?
Bagaimana sih cara membuatnya? Apa benar menghasilkan listrik? Yuk kita simak...


Persiapkan Alat dan Bahannya
  1. Kentang (disini kita pakai kentang, tapi kalian menggunakan lemon atau buah lainnya jika tertarik)
  2. Lampu LED (atau lampu bohlam kecil juga bisa)
  3. Kabel
  4. Penjepit buaya
  5. Lempengan tembaga
  6. Lempengan seng
  7. Untuk pengganti tembaga dan seng ini dapat digunakan isi dalam baterai yang biasanya berwarna hitam
Langkah Pembuatan
  1. Tusukkan lempengan tembaga dan seng ke dalam kentang dengan jarak beberapa mili / senti (jangan disatukan).
  2. Jepitkan kabel kepada masing-masing lempengan tersebut dan hubungkan dengan lampu.
  3. Lihat nyala lampu yang terjadi.
  4. Jika nyala lampu belum kelihatan, coba dibalik, namun jika tidak nyala juga maka silahkan tambah kentang tersebut  agar arus listrik yang dihasilkan bertambah besar (lihat pada gambar).
  5. Untuk Kentang yang lebih dari satu, sambungkan :
    - Lempeng tembaga kentang 1 ke lampu (+)
    - Lempeng seng kentang 1 ke lempeng tembaga kentang 2
    - Lempeng seng kentang 2 ke lempeng tembaga kentang 3
    - dan begitu seterusnya, hingga lempeng seng terakhir sambungkan ke lampu (-)


Sumber: http://arenagratisan.blogspot.co.id/2014/03/cara-membuat-baterai-alami-dari-kentang.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Electricity Lightning Electricity Lightning